5 Cara Menurunkan Kolesterol yang Terbukti Ampuh

Peningkatan salah satu jenis kolesterol, yakni low-density lipoprotein (LDL) dikaitkan dengan adanya risiko penyakit jantung. Ketika seseorang menderita kolesterol tinggi, maka deposit lemak akan tertimbun di pembuluh darah. Deposit lemak kemudian menyebabkan obstruksi yang membuat aliran darah ke jantung berkurang.
Kolesterol tinggi bisa juga menyebabkan akumulasi kolesterol berbahaya dan timbunan lain di dinding arteri. Untuk menghindari penyakit seperti jantung dan stroke, kolesterol tinggi harus segera diatasi. Berikut adalah beberapa cara menurunkan kolesterol, dirangkum dari laman Mayo Clinic.

banner consideration shipping bg blue

Konsumsi Makanan yang Menyehatkan Jantung
Mengurangi lemak jenuh yang ada pada daging merah dan produk susu mampu mengurangi LDL atau kolesterol jahat. Lemak trans yang terdapat pada margarin dan kue pun harus dihindari karena bisa meningkatkan kolesterol. Sementara itu, kita harus mengonsumsi makanan dengan asam lemak omega-3 dalam jumlah yang lebih banyak.
Makanan yang mampu menjaga kolesterol normal adalah salmon, mackerel, walnut, dan biji laut. Selain itu, mengonsumsi serat yanng terdapat pada oatmeal, kacang merah, apel, dan pir juga bagus untuk menghindari kolesterol serta menjaga kesehatan jantung.
Olahraga Rutin
Aktivitas fisik bertaraf sedang mampu meningkatkan jumlah high density lipoprotein (HDL) atau kolesterol baik. Kamu bisa melakukan latihan fisik setidaknya 30 menit per hari. Lakukan secara rutin lima kali dalam seminggu. Jika kamu bisa melakukan aktivitas fisik yang lebih, mencoba aerobik selama 20 menit dalam tiga kali seminggu pun juga akan memberikan dampak baik yang signifikan.
Sebelum melakukan olahraga, sebaiknya konsultasi terlebih dahulu dengan dokter agar kamu bisa mendapat arahan aktivitas fisik yang tepat dan baik untukmu. Nah, olahraga rutin adalah salah satu cara menurunkan kolesterol secara alami. Mudah dilakukan dan bermanfaat bagi tubuh. Mulai lakukan sekarang, yuk!
Berhenti Merokok
Cara menurunkan kolesterol tinggi yang selanjutnya adalah menghentikan kebiasaan merokok. Mungkin hal ini cukup sulit dilakukan namun untuk menjaga kolesterol normal, merokok adalah kebiasaan yang harus dihindari. Pasalnya, berhenti merokok akan meningkatkan jumlah kolesterol baik dan mengurangi kolesterol jahat.

banner consideration promotion bg blue

Selain itu, setelah berhenti merokok, tekanan darah dan detak jantungmu akan kembali pulih dari lonjakan yang biasanya disebabkan oleh merokok. Setelah tiga bulan berhenti merokok, sirkulasi darah dan fungsi paru-paru pun akan membaik. Setelah satu tahun, risiko penyakit berat, seperti penyakit jantung, akan berkurang drastis.
Menurunkan Berat Badan
Ternyata penambahan berat badan bisa berimbas pada kolesterol tinggi, lho! Oleh sebab itu, menurunkan berat badan juga termasuk cara menurunkan kolesterol secara alami. Kurangilah mengonsumsi makanan dan minuman manis atau berlemak.
Selain itu, lebih banyak beraktivitas dalam keseharian juga akan mengalihkanmu dari keinginan makan yang tidak terkontrol. Biasakan mengonsumsi makanan segar dan mengolahnya sendiri agar kamu bisa menakar lemak, gula, garam, dan kadar lainnya pada makanan yang kamu konsumsi.
Kurangi Minum Alkohol
Jika kamu sering mengonsumsi minuman beralkohol, sebaiknya segera dikurangi. Terlalu banyak mengonsumsi alkohol akan menimbulkan berbagai masalah kesehatan yang serius, seperti tekanan darah tinggi, gagal jantung, hingga stroke. Jika tidak bisa mengurangi secara drastis, kurangi secara perlahan dan mencari penggantinya dengan minuman lain yang lebih sehat, seperti jus dan sari buah-buahan.

banner decision halal bebas pengawet kategori mie bg lime green

Itulah lima cara menurunkan kolesterol tinggi. Selain mengonsumsi obat-obatan tertentu, menurunkan kolesterol juga bisa dilakukan dengan mengubah gaya hidup menjadi lebih sehat, mulai dari mengatur pola makan hingga rutin beraktivitas fisik. Tentunya, perubahan gaya hidup akan sangat memberi pengaruh pada kesehatanmu secara keseluruhan, tidak hanya mengontrol kadar kolesterol. 
Privacy Notice

Ikuti media sosial kami